- Dapatkan link
- Aplikasi Lainnya
- Dapatkan link
- Aplikasi Lainnya
Salam Budaya!
Suatu hari di wawancara dengan media, Arnold Schwarzenegger memperkirakan bahwa beberapa tahun mendatang film akan dipenuhi dengan permintaan pangsa pasar atau penonton yang rumit dan komplit. Film tidak lagi punya cerita biasa tapi bisa saja berlapis - lapis alias multitafsir. Karena orang lelah menghadapi film yang begitu - begitu saja.
Sepertinya menghadapi Film Koboy Kampus malah jadi sepenuhnya terbalik. Saya menganjurkan Anda untuk jadilah orang yang biasa - biasa saja dan tak perlu rumit - rumit dalam menontonnya.
Tersebutlah sekawanan Mahasiswa Fakultas Seni Rupa dan Desain Institut Teknologi Bandung sekitar tahun 1994, salah satunya adalah sutradaranya yakni Pidi Baiq (diperankan oleh Jason Ranti) yang dalam usahanya bersama teman-temannya mendirikan sebuah negara yang disebut Negara Kesatuan Republik The Panasdalam, yang luas negaranya hanya sebatas studio di kampusnya.
THE PANASDALAM sebenarnya adalah singkatan dari: THE-nya dari aTHEis, PA-nya dari PAganisme, NAS-nya dari NASrani, DA-nya dari Hindu budDA, LAM-nya dari isLAM
Didirikan pas di tanggal 18 Agustus tahun 1995, di salah satu ruangan kuliah yang ada di kampus ITB (Institut Teknologi Bandung), jalan Ganesha 10 Bandung.
Didirikan sebagai sebuah negara dengan nama lengkap: NKRTPD, singkatan dari Negara Kesatuan Republik The Panasdalam. Menjadi sebuah negara merdeka yang memisahkan diri dari Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagai salah satu pelampiasan kekecewaan pada pemerintahan kala itu yakni Suharto yang tentunya sudah banyak yang ingin beliau lengser
NKRTPD adalah itu negara kecil yang cuma berukuran 8X10 meter. Penduduknya merasa kaya raya karena kalau makan atau minum pada pergi ke luar negeri, yaitu di Indonesia, demikian kalau Buang Air. Orangtua dan pacar, semuanya pada tinggal di luar negeri.
Di saat awal NKRTPD berdiri, Pidi Baiq mengangkat dirinya sebagai Imam Besar NKRTPD, dan menunjuk Deni Roden sebagai Presidennya. Deni Roden, adalah Presiden yang sangat dibanggakan oleh imam Besar THE PANASDALAM, karena dialah satu-satunya Presiden di dunia yang hapal nama penduduk di negaranya, karena jumlahnya cuma 18 orang
(Dari sejarah perjuangan The PanasDalam)
Film Koboy Kampus ini merupakan kerjasama 69 Production dengan MNC Pictures ini tidak lepas dari The Panasdalam bank, sebuah band asal Bandung yang tidak mau disebut sebagai band. Dibintangi oleh Jason Ranti, Bisma Karisma, Ricky Harun, David John Schaap, Miqdad Addausy, Steffi Zamora, Vienny JKT48, Christina Colodam, Danilla Riyadi, Jennifer Lepas dan Anfa Safitri, Gala premiere film koboy kampus akan dilaksanakan di dua kota, Jakarta (18 Juli 2019) dan Bandung (21 Juli 2019).
Saya sendiri tak pernah menyangka kalau film ini bergenre komedi. Cuma beberapa adegan dan inti cerita memang related sama kehidupan Saya karena memang di tahun segitu Saya sedang kuliah. Masih tergambar jelas, beberapa kakak Saya yang memang gondrong, manis dan tidak berulah. Di situ gambarannya jelas.
Beberapa hal juga mengingatkan orang akan masa tahun 90 an seperti penggunaan Telepon Umum, atau telpon rumah. Atau bahkan bagaimana kalau di 20 tahun orang masih benar - benar mengunjungi rumah untuk apel atau ingin nembak.
Untuk benar - benar related bagi kaum milenial memang perlu ada orang di tahun 90an yang bisa ditanya - tanya, kalau tidak ada kemungkinan anak - anak sekarang tidak paham.
Yang juga masih menjadi Saya terpangah memang dari segi musik dan audionya. Wah, bangga juga terdengar bagus, dan tak pernah menyangka untuk orang - orang seperti Saya yang tidak pernah mendengar hits lagu The PanasDalam, Saya bisa langsung menikmatinya. Kehadiran mas Jason Ranti memang mempesona. Dia adalah pusat dari film ini. Semua gesturenya, suaranya, kekonyolannya membuat film ini menjadi pancaran kuat bagi personanya.
Penonton pasti jatuh cinta pada gambaran Pidi Baiq ini.
Jason Ranti (dari media.beritagar.id/) |
“Kampusmu adalah kampusmu, tetap yang terbaik. Orang-orang harus tahu. Semuanya adalah romantisme, sisanya adalah perjuangan”. Sebuah quotes dari Pidi Baiq yang menggambarkan kisah Koboy Kampus yang akan tayang mulai 25 Juli 2019 di bioskop kesayangan pemiliknya.
Jadi tunggu apa lagi. Ayo kita tonton filmnya!
KOBOY KAMPUS "Understanding The Panasdalam”
Produksi
69 PRODUCTION & MNC PICTURES
Produser Eksekutif
MARDANI H MAMING
ROIS SUNANDAR H MAMING
VALENCIA HERLIANI TANOESOEDIBJO
Produser
BUDI ISMANTO
MUHAMMAD SOUFAN (MUNNA)
M. NOLIZAM
Sutradara
PIDI BAIQ
TUBAGUS DEDDY
Penulis
PIDI BAIQ
TUBAGUS DEDDY
Produser Kreatif
SEKAR AYU ASMARA
VIVA WESTI
Promo Produser
CHANDRA SAPTA SURYA
WILMAN NATA KUSUMA
PEMAIN:
Jason Ranti sebagai Pidi
Ricky Harun sebagai Ninu
David John Schaap sebagai Erwin
Miqdad Addausy sebagai Dikdik
Bisma Karisma sebagai Deni
Steffi Zamora Husein sebagai Rosi
Danilla Riyadi sebagai Nova
Vienny JKT48 sebagai Nia
Christina Colondam sebagai Santi
Jennifer Lepas sebagai Inggrid
Anfa Safitri sebagai Rianto
Chicha Koeswoyo sebagai Ibunya Pidi
Ria Irawan sebagai Ibunya Nia
- Dapatkan link
- Aplikasi Lainnya
Komentar
Hai sy blogger dari Malaysia :)
BalasHapusSalam berkenalan..
Salam berkenalan juga dari Indonesia
Hapus